Hasil Pemantauan JPPR: Ratusan APK Tersebar di 16 Provinsi

Seknas JPPR- Pemantauan tahapan pemilu dilakukan Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR), salah satunya dugaan pelanggaran kampanye dini oleh partai politik (parpol) peserta Pemilu Serentak 2024.

Koordinator Nasional (Kornas) JPPR, Dian Nurlia Paramita menjelaskan, pihaknya menemukan ratusan alat peraga kampanye (APK) tersebar di belasan provinsi di Indonesia.

“JPPR menemukan setidaknya 143 alat peraga partai politik yang diduga melanggar ketentuan kampanye dipasang di tempat umum,” ujar Paramita dalam jumpa pers di Bakoel Coffee, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (14/4).

Artikel ini telah terbit di https://politik.rmol.id/read/2023/04/15/570797/hasil-pemantauan-jppr-ratusan-apk-tersebar-di-16-provinsi

@2023 Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat